SURABAYA – Perkembangan zaman membuat perubahan besar. Salah satunya pada sektor pendidikan. Orang tua hendaknya memiliki strategi dalam mendidik anak agar tidak terlarut dalam dampak negatif dari era digital.
Hal tersebut mendorong SCOLAH-UNAIR melaksanakan Parenting Education dengan memfasilitasi orang tua maupun masyarakat umum dalam mengetahui cara mengendalikan emosional dan perilaku anak pada era digital ini. Dengan Diikuti oleh orang tua dari setiap rumah belajar SCOLAH-UNAIR sebanyak 80 orang pada Sabtu (1/10/2022).
Wujud Peningkatan Pengetahuan Orang Tua
Bertempat di Multifunction Room BG Junction Surabaya. Ketua pelaksana PARENTING 2022 Fachrowi Fichrie mengatakan Parenting Education merupakan acara seminar yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan setiap orang. Terutama orang tua dalam melaksanakan pendidikan bagi anak di dalam keluarga maupun masyarakat.
“Karena itu, diharapkan ke depannya ada lebih banyak orang tua yang memberi perhatian lebih terhadap pendidikan anak. Sehingga bisa mewujudkan keluarga yang sehat dengan emosi dan perilaku yang terkendali, ” katanya, Senin (17/10/2022).
Ika Yuniar Cahyanti M Psi Psikolog memberikan pemahaman bagaimana strategi mendidik anak yang baik (Sumber: SCOLAH UNAIR)
Mengangkat tema “Membangun Keluarga Sehat Dengan Mengendalikan Emosional dan Perilaku Anak di Era Digital”, Mahasiswa FEB angkatan 2020 itu mengungkapkan melalui upaya pengendalian tersebut, harapannya Parenting Education dapat mewujudkan keluarga yang sehat secara fisik dan mental di era digital ini.
Fachrowi menuturkan dalam membawakan pengetahuan terkait pendidikan karakter dan wawasan terkait apa yang harus dilakukan orang tua ketika anak itu mendapat suatu permasalahan. Selain itu dalam mengukur pemahaman, dilakukan sesi tanya jawab sebagai evaluasi.
“Terdapat sesi tanya jawab mengenai topik yang dibahas. Sesi tanya jawab sekaligus sebagai evaluasi pemahaman peserta tentang pentingnya mendukung pendidikan dalam keluarga untuk masa depan anak, ” jelasnya.
Dengan pemateri Ika Yuniar Cahyanti M Psi Psikolog dari Fakultas Psikologi UNAIR membawakan materi membangun keluarga sehat dan mengendalikan emosional dan perilaku anak. Tantangan dalam mendidik anak di era digital dan cara penyelesaiannya apabila terdapat masalah serta tips tentang hal apa yang perlu dipersiapkan untuk mendidik anak.
Tentang SCOLAH UNAIR
SCOLAH UNAIR sendiri adalah salah satu badan otonom di Universitas Airlangga yang bergerak di bidang pengabdian masyarakat khususnya pendidikan. Ketua Departemen RnD, Claudia Benita mengatakan bahwasanya UNAIR MENGAJAR memiliki tiga rumah belajar yang tersebar di Kota Surabaya, sebagai wujud pendampingan mahasiswa terhadap kualitas pendidikan masyarakat kota.
“Kami bekerja sama dengan 3 Rumah Belajar tersebar di 3 daerah Surabaya, ” tuturnya.
“Diharapkan parenting ini menjadi titik awal bagi orang tua untuk lebih memahami fase-fase perkembangan anak dan meresponnya dengan baik untuk menunjang tumbuh kembang anak, ” tambahnya.
Penulis: azhar burhanuddin
Baca juga:
UKM Expo Kembali Digelar Luring
|
Editor: Feri Fenoria